Web Analytics Made Easy - Statcounter

Cara Membersihkan Memori Internal HP Android Segala Jenis

Memori internal HP cepat penuh memang membuat resah. Terutama bagi yang mengandalkan HP untuk mobilitas sehari-hari. Hal ini karena memori HP yang cepat penuh bisa membuat HP lambat. Tidak perlu bingung, banyak cara membersihkan memori internal HP agar performanya lancar.

Memiliki HP sama halnya dengan elektronik lain yang harus dirawat. Salah satu cara merawat HP adalah dengan maintenance memori internalnya. Hal ini karena memori internal HP berpengaruh besar pada performa HP.

Mengapa Memori Internal HP Cepat Penuh

Meski memori internal HP jaman sekarang sudah cukup besar, tetapi ada satu kendala yang kerap terjadi. Kendala tersebut adalah memori internal yang cepat penuh seiring penggunaan pemilik HP. Lalu apa sebenarnya yang menyebabkan memori internal HP cepat penuh? Ini jawabannya:

  1. Banyak Aplikasi Terinstal

Aplikasi yang terpasang di HP memiliki kapasitasnya masing-masing. Jika semakin banyak aplikasi yang terinstal tentu saja akan memakan banyak ruang di HP. Inilah salah satu penyebab terbanyak memori internal HP cepat penuh. Oleh karena itu penggunaan aplikasi perlu diatur kembali.

Selain kapasitas dari masing-masing aplikasi yang memakan ruang, aktivitas aplikasi tersebut juga berpotensi membuat memori penuh. Kebanyakan aplikasi khususnya di HP android saat berjalan memang menghasilkan hidden file yang bisa membuat memori penuh.

Hidden file atau file tersembunyi sebenarnya berguna agar aplikasi yang sedang dibuka berjalan lancar. Namun, jika file tersembunyi ini menumpuk maka bisa membuat HP berjalan lambat. Oleh karena itu file tersebut perlu dibersihkan dengan cara khusus.

  1. Sering Melakukan Aktivitas Download

Download file dari HP sebetulnya ada dua potensi yakni tersimpan di memori internal atau eksternal. Namun, kebanyakan download akan otomatis masuk ke memori internal. Terutama jika penyimpanan default tidak dilakukan pengaturan sejak awal.

Hal ini akan menyebabkan memori internal cepat penuh apalagi jika sering download file lewat HP. Selain itu banyak file download yang mungkin saja sudah tidak diperlukan lagi jadi perlu dihapus.

  1. Jarang Melakukan Pembersihan dan Pengaturan Memori
Baca Juga  Cara Mengirim Tautan Browser iPhone & Android ke Headset Meta Quest

Memori internal cepat penuh tentu saja bisa disebabkan karena jarang membersihkan memori tersebut. Proses membersihkan memori internal diperlukan dari banyak sisi mulai dari pembersihan memori aplikasi dan lainnya yang tersimpan di dalamnya.

Selain membersihkan memori internal, perlu juga untuk memindahkan file. Barangkali di dalam memori internal ada file penting maka perlu dipindahkan ke memori lain. Selain itu, memori juga perlu diatur atau dibagi agar tidak semua aktivitas HP tersimpan ke memori internal.

Cara Membersihkan Memori Internal HP Secara Manual

Jika merasa HP mulai berjalan lambat atau mulai muncul pemberitahuan jika memori penuh. Itu berarti alarm untuk segera membersihkan memori internal. Segera sisihkan sedikit waktu untuk mengembalikan performa HP dengan membersihkan memori internalnya. Berikut cara membersihkan memori internal HP:

  1. Hapus Memori Cache

Pemegang HP android jelas tidak asing dengan cache yakni file sementara saat aplikasi sedang berjalan. Meski dibilang file sementara, jika terus menumpuk juga akan membuat memori internal penuh. Bersihkan cache agar memori internal tidak penuh dengan cara menghapusnya melalui pengaturan.

Buka pengaturan HP kemudian scroll dan cari menu aplikasi. Kemudian buka dan akan muncul semua aplikasi yang terinstal beserta kapasitasnya. Setelah itu pilih aplikasi mana saja yang kapasitasnya besar. Setelah itu buka dan scroll lagi cari penyimpanan.

Pada penyimpanan pilih hapus memori untuk mengosongkan ruang. Lakukan cara yang sama di aplikasi lainnya juga terutama pada aplikasi yang dirasa sering memakan banyak ruang di HP. Cara ini bisa dilakukan berkali-kali jika merasa HP mulia berjalan lambat.

  1. Hapus Data Aplikasi Tertentu

Selanjutnya untuk membersihkan memori internal bisa dengan cara menghapus data di aplikasi tertentu. Hampir seperti cara pertama, pada cara ini bisa menghapus keseluruhan data dalam aplikasi tidak hanya cache. Caranya juga sama, buka pengaturan HP lalu pilih menu aplikasi.

Baca Juga  Fotografi Smartphone: 6 Tips profesional

Setelah itu pilih aplikasi yang ingin dihapus datanya dengan cara memilih hapus data di menu penyimpanan. Perlu diingat pada cara ini yang terhapus adalah seluruh data dalam aplikasi. Jadi jika merasa ada data penting bisa lakukan backup dulu.

Ketika cara ini dilakukan pada sebuah aplikasi atau beberapa aplikasi maka akan menjadikannya kembali seperti awal atau reset. Jadi aplikasi yang dihapus datanya kembali ke awal seperti saat pertama kali baru didownload.

  1. Hapus File Tidak Penting

Cara membersihkan memori internal HP selanjutnya adalah dengan menghapus file yang sudah tidak diperlukan lagi. Caranya dengan membuka file penyimpanan kemudian pilih memori internal. Lakukan sortir file mana yang sudah tidak diperlukan lagi kemudian hapus.

Cara ini mungkin perlu sedikit meluangkan waktu terutama jika file dalam memori internal sudah sangat banyak. Namun, jika rutin dilakukan akan sangat efektif dan membuat memori internal tidak cepat penuh.

  1. Pindahkan File Penting ke Memori Lain

Jika dalam HP terpasang memori eksternal maka pindahkan file penting yang masih tersimpan di memori internal ke eksternal. Namun, jika tidak terpasang memori eksternal bisa pindahkan ke penyimpanan lain yang dimiliki.

Pindahkan file ke laptop, PC, flashdisk, atau penyimpanan apapun yang dimiliki. Selain itu bisa juga simpan file penting ke media penyimpanan online seperti Google drive, Dropbox, Cloud, dan sejenisnya. Hal ini dimaksudkan agar memori internal HP tidak mudah penuh.

  1. Kembalikan Ke Pengaturan Pabrik

Cara membersihkan memori internal HP terakhir yakni dengan reset ulang HP. Reset ulang atau yang biasa disebut kembali ke pengaturan pabrik ini bisa membuat file yang ada di memori internal terformat. Seperti cara-cara sebelumnya sebaiknya lakukan backup file dulu.

Reset HP bisa membuat file tidak penting di memori internal juga terhapus dan performa HP membaik. Caranya dengan masuk ke pengaturan lalu cari tentang ponsel dan reset ke pengaturan pabrik. Tunggu beberapa saat hingga HP restart dan menyala kembali.

Cara Membersihkan Memori Internal HP dengan Aplikasi

Selain yang sudah dijelaskan tadi, cara membersihkan memori internal HP juga bisa menggunakan bantuan aplikasi. Bisa dengan aplikasi yang sudah tersedia di HP atau menggunakan aplikasi tambahan yang bisa diunduh sendiri. Berikut ini cara membersihkan memori internal HP menggunakan aplikasi:

  1. Bersihkan dengan Aplikasi Pembersih Bawaan HP

Pada HP android generasi baru kebanyakan sudah dibekali dengan pembersih yang terletak pada pengaturan. Coba cek HP pada bagian pengaturan lalu lihat apakah ada menu perawatan perangkat. Jika ada maka fitur ini bisa dimanfaatkan untuk membersihkan memori HP.

Buka perawatan perangkat pada pengaturan HP lalu cari memori. Di dalam menu tersebut akan menampilkan sejumlah kapasitas memori yang sedang terpakai. Kemudian klik tulisan “hapus sekarang.” Cara ini sangat mudah dan bisa membuat performa HP lebih optimal.

  1. Gunakan Aplikasi Pembersih Tambahan

Cara membersihkan memori internal HP salah satunya dengan aplikasi. Banyak sekali aplikasi pembersih memori HP tersedia di Playstore yang bisa dipilih sendiri. Aplikasi tersebut bisa dimanfaatkan jika ingin membersihkan memori HP dengan cara yang lebih praktis. Kunjungi Playstore lalu cari aplikasi menggunakan kata kunci “cleaner”.

Kemudian akan muncul banyak aplikasi cleaner, pilih salah satu contohnya aplikasi Pembersih Telepon. Instal aplikasi tersebut dan jelaskan. Proses pembersihannya cukup mudah yakni setelah aplikasi dijalankan akan langsung muncul beberapa pilihan penghapusan memori. Lalu pilih salah satu sesuai kondisi memori HP.

Penyebab dan cara membersihkan memori internal HP android sudah dijelaskan di sini. Kini jika HP terasa lambat atau muncul pemberitahuan memori penuh sudah tidak perlu bingung lagi. Memanfaatkan informasi tadi dan semoga bermanfaat.